39 Warna Motif Keramik Lantai Teras Paling Cantik

Motif Keramik Lantai Teras Paling Cantik

Lantai merupakan dasar sebuah bangunan yang melekat jadi satu ketika kita akan mendirikan sebuah bangunan. Lantai tidak hanya sekedar menjadi dasar pijakan pada sebuah bangunan saja, tetapi juga pijakan seluruh kegiatan yang dilakukan didalam bangunan yang secara teknis bersentuhan secara langsung. Maka dari itu, keindahan dan kenyaman yang dihasilkan ketika melakukan kontak langsung dengan lantai perlu diperhatikan.

Biasanya dalam membangun sebuah bangunan, motif lantai teras dengan motif lantai didalam ruangan dibedakan sedemikian rupa guna menghasilkan kesan yang berbeda. Warna motif keramik lantai teras cenderung lebih menarik dan unik daripada motif keramik lantai didalam bangunan. Hal tersebut diterapkan guna memberikan kesan pertama bagi wajah depan bangunan serta menunjang penampilan bangunan.

Menentukan warna motif keramik juga tidak lepas dari warna dinding serta tema bangunan yang diaplikasikan. Motif keramik juga merepresentasikan jenis bangunan tersebut. Misalnya motif keramik teras rumah berbeda dengan motif keramik teras kantor atau teras rumah sakit, dan sebagainya.

Warna Motif Keramik Lantai Teras Simple dan Nyaman

Kesempatan kali ini, kami akan menyajikan beberapa warna motif keramik lantai teras yang dapat dijadikan panduan bagi anda yang ingin memiliki teras rumah atau sedang merancang sebuah  bangunan dengan lantai yang sederhana dan tak bosan dipandang. Tapi tetap, kenyaman juga menjadi proritas utama disamping keindahan dan keseragaman dengan dinding bangunan.

1.       Cokelat parquete
Warna keramik cokelat dengan tekstur parquet seperti membentuk blok-blok  cocok untuk anda yang menginginkan teras yang selalu tampak hangat dan bersih. Noda dapat berkamuflase dengan baik pada warna cokelat sehingga anda akan merasa selalu siap menerima tamu kapanpun tanpa merasa khawatir akan penampilan teras anda. Warna cokelat memberikan kehangatan dengan mengimbangi warna pepohonan yang ditanam disekitar bangunan.
2.       Motif bebatuan alam hitam dan abu
Motif jenis ini sebaiknya diterapkan diteras bagian belakang. Motif jenis ini tidak cocok sebagai motif penyambutan karena warna yang cenderung tidak konsisten dan tekstur yang sedikit agak keras. Motif ini cocok diaplikasikan pada teras belakang yang berdekatan dengan kebun sehingga warna bebatuan matching dengan warna tanaman dikebun.
3.       Motif  gradasi warna hitam putih
Warna hitam dan putih merupakan warna internal yang dapat dipadu padankan dengan warna apapun sehingga ketika anda mengaplikasikan warna hitam dan putih pada keramik lantai teras pun akan sesuai dengan beragam warna dinding anda. Akan tetapi untuk menhasilkan warna yang seirama, anda perlu memberikan transisi  lembut dari hitam ke putih atau sebaliknya.
4.       Wood style
Kayu biasanya digunakan sebagai dinding sebuah bangunan klasik. Tetapi motif kayu tidak dipungkiri sesuai untuk warna keramik teras bangunan. Keramik motif kayu memiliki dua jenis yaitu ada yang bertekstur nyata dan semu. Orang-orang lebih banyak menggunakan tekstur semu karena mempunyai permukaan yang halus namun sayangnya lantai kerap licin ketika hujan atau ketika kebasahan oleh air.
5.       Warna marble granit
Warna dari bebatuan granit paling sering diaplikasikan pada warna lantai sebuah teras bangunan yang memiliki pilar-pilar tinggi. Warna granit terkesan kalem dan sejuk. Tekstur granit yang bercorak dan mengkilap memberikan kesan elegant dan mewah pada lantai teras bangunan. Biasanya pada zaman dahulu, warna granit yang bercorak diaplikasikan pada sebuah banguna megah seperti istana atau museum pada zaman sekarang.
6.       Motif hexagonal dan pentagonal
Motif ini biasanya agak membingungkan karena banyaknya garis-garis yang terbentuk. Untuk menciptakan motif hexagonal namun tetap terlihat tidak membingungkan, sebaiknya penggunaan warna untuk motif keramik ini adalah warna nude dan garis yang diberikan sedikit diredupkan.
7.       Abu-abu polos atau dengan tekstur yang abstrak dan  nyata
Abu ialah warna gradasi dari hitam ke putih atau sebaliknya. Abu juga menjadi simbol warna perdamaian dan keadilan. Warna abu cocok bagi warna motif keramik lantai teras khususnya untuk bangunan kantor atau instansi seperti rumah sakit, klinik, dan sebagainya. Banyak juga kantor pemerintahan yang menerapkan warna Abu dengan teksture nyata seperti permukaan yang seolah-olah berpasir.
8.       Tekstur sketchup 3D
Tekstur ini merupakan tekstur pola tak beraturan atau abstrak. Tekstur ini sangat cocok bagi anda yang menginginkan lantai yang bervolume.  Pola sketchup 3D memberikan effek volume pada lantai teras bangunan yang biasanya diterapkan pada bangunan dengan teras yang luas.
9.       Romance style
Gaya seperti ini biasanya membentuk suatu gambar atau objek apabila seluruh kramik disusun dengan tepat. Artinya, jika menggunakan gaya ini, nantinya hanya ada satu objek yang terbentuk ditengah-tengah teras. Warna yang diaplikasikanpun biasanya warna cream. Style seperti ini juga lebih cocok pada teras bangunan yang luas sehingga objek gambar yang akan diterapkan seperti bunga, burung, dan sebagainya dengan leluasa terlihat jelas.


















Belum ada Komentar untuk "39 Warna Motif Keramik Lantai Teras Paling Cantik"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel